Wakili Kapolresta, Wakapolresta Mataram Hadiri Penanaman Mangrove Nasional di Sekotong Lombok Barat

    Wakili Kapolresta, Wakapolresta Mataram Hadiri Penanaman Mangrove Nasional di Sekotong Lombok Barat

    Lombok Barat NTB - Mewakili Kapolresta Mataram, Wakapolresta AKBP Syarif Hidayat S.IK., turut serta bersama rombongan Kapolda NTB melaksanakan penanaman Mangrove Nasional yang berlangsung di wilayah Sekotong Kabupaten Lombok Barat - NTB, Senin 15 Mei 2023.

    Hadir pada kegiatan yang diinisiasi TNI tersebut Danrem 162/WB (TNI), Kapolda NTB (Polri) dan Gubernur NTB (Pemerintah Provinsi NTB). Sementara Di pusat, kegiatan seperti  ini dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia Ir Djoko Widodo, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan Kapolri Jendral Polisi Listiyo Sigit Prabowo.

    Penanaman Mangrov ini, terlaksana secara nasional oleh TNI, Polri dan Pemerintah, dalam rangka mencegah abrasi dan menjaga ekosistem perairan antara laut, pantai juga darat.

    Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto mengatakan, penanaman ini dapat mencegah abrasi dan menjaga iklim cuaca bagi manusia.

    "Hutan mangrove menjadi sumber yang sangat jelas untuk menjaga ekosistem perairan antara laut, pantai dan darat, " terangnya.

    "Selain itu, manfaat hutan mangrove juga akan membantu manusia dalam p0l iklim dan cuaca yang paling nyaman untuk mencegah bencana alam, " tambahnya.

    Sementara itu Danrem 162/WB selaku pelaksana penananamana Mangrove di Nusa Tenggara Barat mengatakan, pihkanya melakukan penanaman pada 7 titik yang telah ditentukan.

    "di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) sendiri kita melakukan penanaman di 7 kabupaten, " jelasnya.

    Sebanyak 7 titik tersebut berada di Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Tengah, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Dompu dan Bima Kabupaten.

    Total Mangrov yang ditanam untuk wilayah NTB seluruhnya berjumlah 20.200 pohon, dengan rincian, 5200 pohon di Kabupaten Lombok Barat dan 6 kabuten lainnya masing-masing sebanyak 2500 pohon.

    Danrem 162/WB berharap dengan penanaman Mangrov tersebut NTB terbebas dari Abrasi dan iklim menjadi baik untuk dinikmati oleh masyarakat.

    "semoga dengan penanaman Mangrove ini, NTB terbebas dari Abrasi dan iklim Nusa Tenggara Barat jadi baik untuk dinikmati oleh masyarakat, " pungkasnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Tersangka Ini Tak Pernah Kapok Hidup di...

    Artikel Berikutnya

    Polresta Mataram Musnahkan Ratusan Gram...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami